Simple Future Tense - Pengertian, Rumus dan Contoh Kalimat dan Artinya

Pernahkah kalian menolak panggilan lalu memilih opsi pesan singkat yang bertuliskan "I'll call you later". Dan kalimat tersebut merupakan salah satu contoh kalimat yang menggunakan simple future tense. Ungkapan kalimat seperti itu sangat sering kita jumpai di percakapan sehari-hari. Jika kita dapat memahami Simple Future Tense dengan baik. Tentu kita dapat lebih mudah untuk memahami tenses lain dari variasi tenses ini.

Pengertian Simple Future Tense

Simple Future Tense adalah tense yang digunakan untuk menjelaskan suatu peristiwa yang belum mulai, yang direncanakan dan akan terjadi di masa yang akan datang. dan juga digunakan pada conditional sentence tipe 1.

Contoh Kalimat Simple Future Tense dan Artinya
Contoh Kalimat Simple Future Tense dan Artinya


Rumus Simple Future Tense

Ciri tense ini menggunakan modal auxiliary verb "will" ataupun "shall" diikuti bentuk kata kerja dasar verb 1(bare infinitive) bisa juga dibentuk menggunakan phrasal modal "be going to" diikuti dengan kata kerja dasar Verb-1(bare infinitive).

Rumus Simple Future Tense
Rumus Simple Future Tense

Rumus Simple Future Tense

(+) Subject+will/shall+V1+Object

(+) Subject + to be (am/is/are) going to + V1

 

(-) Subject+will/shall+not+ V1+Object

(-) Subject + to be (am/is/are) + not + going to + V1

 

(?) Will/shall+Subject+V1+Object

(?) To be (am/is/are) + Subject + going to + V1

 

Contoh kalimat Simple Future Tense dalam bentuk Positif :

I will go to Bali

They are going to play football


Contoh kalimat Simple Future Tense dalam bentuk Negatif :

I will not go to Bali

They are not going to play football

 

Contoh kalimat Simple Future Tense dalam bentuk Interrogative :

Will you go to Bali?

Are they going to play football

 
Simple Future Tense - Adverb of Time

Keterangan waktu juga dapat digunakan secara umum pada simple future tense. Simplenya, keterangan waktu yang digunakan pada simple future tense tentunya menyatakan bahwa kejadian yang diungkapkan "akan terjadi". Berikut beberapa contohnya :

 

Tomorrow : besok

Later : nanti

Next week : minggu depan

Next month : bulan depan

Next year : tahun depan

Soon : segera

Tonight : malam ini

By and by : Sebentar lagi

The day after tomorrow : Lusa

Today (hari ini)

tonight (malam ini)

tomorrow (besok)

soon (segera)

next Saturday/week/month/year (Sabtu/minggu/bulan/tahun depan)


Contoh Simple Future Tense menggunakan adverb of time(time expression)

1. What are you going to do tonight?

(Apa yang akan kamu lakukan malam ini?)

4.I'll see Devina next week.

(Kami akan menemui Devina minggu depan.)

5. I’ll pick you up around 8.

(Saya akan menjemputmu sekitar pukul 8)


Penggunaan simple future tense dan contoh kalimat beserta artinya

 

1. Simple Future Tense untuk mengungkapkan keputusan yang diungkapkan secara spontan tanpa rencana.

Contoh :

1. you look so pale, I'll call a doctor (Kamu terlihat sangat pucat, saya akan menelpon dokter)

2. It's cloudy, I'll take an umbrella (Sekarang mendung, saya akan membawa payung)

 

2. Simple Future Tense digunakan untuk memprediksi masa depan (tanpa rencana).

1. I think bella will pass the exam (Saya pikir bella akan lulus ujian)

2. The doom won't happen in 2021 (Kiamat tidak akan terjadi pada tahun 2021)


3.  Simple Future Tense untuk mengungkapkan kejadian yang akan terjadi di masa akan datang dan telah di rencanakan

I will go to my grandmother's house next week (Saya akan pergi ke rumah nenekku minggu depan)

My father will buy a new laptop for me to night (Ayahku akan membeli sebuah laptop baru untukku nanti malam)

 

4. Simple Future Tense digunakan pada conditional sentence tipe 1

1. I will come to the party if you invite me (Saya akan datang ke pesta jika kamu mengundang saya)

 

Perbedaan Penggunaan Will, Shall dan going to

ketiga dari kata diatas memiliki arti yang sama, yaitu "akan". Tetapi, pada beberapa penggunaan bisa berbeda sesuai konteks kalimat


Will/Shall

Will digunakan untuk subjek : I, You, We, They, He, She, dan It

Shall digunakan untuk subjek : I, We

Fungsi :

Untuk menyatakan sebuah keinginan dan ketidakinginan dengan kemungkinan yang pasti.

Menyatakan sebuah fakta atau kebenaran secara umum

Menyatakan sebuah janji atau menawarkan diri secara spontan

Contoh Kalimat menggunakan Will / Shall: 

I will go to my grandmother's house next week (Saya akan pergi ke rumah nenekku minggu depan)

My father will not buy a laptop to night (Ayah tidak akan membeli laptop nanti malam)

I shall study tonight (Saya akan (harus) belajar malam ini)

You look so pale, shall I call the doctor? (Kamu terlihat sangat pucat, perlukah saya menelpon dokter?)


Going to

Agar mudah dalam menghafal. Penggunaan going to digunakan untuk mengungkapkan keinginan yang mungkin akan terjadi di masa yang akan datang / sebatas niat / intention dan belum tahu akan terjadi / dilakukan oleh si pembicara.

Fungsi :

Digunakan untuk subjek  : I, You, We, They, He, She, dan It

Untuk penggunaan jangan lupa aturan to be am/is/are yang disesuaikan dengan subjek, contoh: I am going to…, She is going to … They are going to...

Menyatakan sebuah keinginan namun baru sebatas niat (intention)

 

Contoh Kalimat menggunakan Going to:

I am going to study tonight (Saya (mungkin) akan belajar malam ini)

He is going to be a doctor (Dia akan menjadi dokter) [baru sebatas keinginan]

I am going to buy an Iphone  (Saya akan membeli Iphone) [Sebatas niat/keinginan]


Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url